Sepeda Motor

Dipatenkan! BMW Kembangkan Active Aero Winglet pada Superbike S 1000 RR

DRF.com – Pada kelas superbike, banyak dari beberapa pabrikan menyematkan sebuah winglet pada bagian kiri kanan fairing motor yang bertujuan untuk meningkatkan downforce pada bagian depan. Dengan itu ketika dibawa baik di lurusan maupun menikung/cornering, akan menjadi lebih stabil.

Active Aero Winglet BMW S 1000 RR

BMW nampaknya sedang mengembangkan sebuah winglet aktif pada superbike andalannya, BMW S 1000 RR. Teknologi ini memungkinkan wingletnya agar tetap sejajar dengan jalan saat posisi miring. Dengan itu, dapat meningkatkan downforce yang lebih baik di tikungan dan juga dapat meningkatkan cengkeraman pada roda depan.

BMW S 1000 RR 2024

Sayangnya informasi mengenai teknologi ini masih belum lengkap dan bagaimana sistem mekanisme yang pasti. Diperkirakan teknologi ini akan tersambung pada sistem Six-Axis IMU, yang dimana sistem ini bisa berfungsi untuk mengukur sudut kemiringan motor saat berjalan.

Teknologi Paten BWM

Pabrikan asal Jerman tersebut telah mematenkan teknologi Active Aero Winglet tersebut. Pada wingletnya nanti akan berengsel dan dipasangkan sebuah aktuator, sehingga dapat bergerak menyesuaikan kemiringan dan menjaga posisinya agar tetap horizontal.

Pada ajang WSBK, yang menarik pada sebuah regulasi bertuliskan kalau sebuah superbike homologasi WSBK bisa atau diperbolehkan menggunakan aero aktif. Asalkan pada model produksi yang dijual massal juga memakai teknologi yang sama. Ini memungkinkan pabrikan BMW akan menjadi yang pertama menggunakan teknologi tersebut pada ajang WSBK nanti.

Daffa Raihanza Fauzan

Recent Posts

Tahun Depan KTM Akan Merilis Superbike Baru, KTM 990 RC R

DRF.com - Sebuah teaser dari pabrikan motor asal Austria, KTM terlihat memperlihatkan produk superbike untuk…

10 hours ago

Tampang Mirip Vario Tapi Lebih Gambot, Skutik Baru Honda NX125RX

DRF.com - Sebuah skutik entry-level asal China yang baru saja diluncurkan, yakni Honda NX125RX dengan…

2 days ago

Yamaha Dirumorkan Sedang Mengembangkan Mesin 200cc DOHC

DRF.com - Sebuah rumor Yamaha yang beredar soal pengembangan mereka pada mesin baru, berkapasitas 200cc…

3 days ago

Motor Sport Touring Kawasaki Ninja 1000SX 40th Anniversary Edition

DRF.com - Dalam ulang tahun Ninja yang hadir selama 40 tahun ini, Kawasaki Motor Jepang…

4 days ago

Skutik Praktis Yamaha FreeGo 125 Dapat Warna Baru, Harga Mulai Rp 21 Jutaan

DRF.com - Yamaha Indonesia baru saja merilis FreeGo 125 model 2024 tetap dengan gaya skutik…

5 days ago

Warna Baru Honda Dax125 Resmi Meluncur, Harga Dibawah Rp 40 Jutaan

DRF.com - Honda Dax125 yang punya desain khas motor mini tahun 1960-an, kini kembali dihadirkan…

5 days ago